Tampaknya beberapa stasiun televisi sedang berlomba-lomba menghadirkan serial drama turki untuk menghibur para pecinta tayangan drama turki. Seperti stasiun televisi ANTV, setelah berhasil menayangkan serial Abad Kejayaan kini kembali hadir dengan drama turki yang berjudul Cansu dan Hazal. Drama turki ini mengisahkan tentang kehidupan dua gadis yang tertukar dengan kondisi ekonomi yang berbeda antara keduanya.
Dari sekilas kisah drama turki tersebut mungkin kita sudah tidak asing lagi karena sinetron Indonesia pun banyak mengisahkan tentang kehidupan seperti Cansu dan Hazal. Yang membuat drama turki ini lebih menarik adalah para pemainnya yang berasal dari Turki dan tentunya memiliki karakter yang berbeda di setiap peran yang dilakoninya. Jika kalian ingin kenalan satu per satu dengan para pemain Cansu dan Hazal sangat tepat sekali, karena pada kesempatan kali ini saya akan berbagi mengenai biodata dan sinopsis Cansu dan Hazal. Selengkapnya langsung saja simak ulasan dibawah ini ya.
Daftar Pemain Cansu dan Hazal
- Nurgul Yesilcay sebagai Gulseren
- Erkan Petekkaya sebagai Cihan
- Ebru Ozkan sebagai Dilara
- Nursel Kose sebagai Keriman
- Alina Boz sebagai Hazal
- Leyla Tanlar sebagai Cansu
- Cemal Hunal sebagai Alper
- Tolga Tekin sebagai Ozkan
- Gunes Emir sebagai Solmaz
- Burak Tozkoparan sebagai Ozan
- Civan Canova sebagai Rahmi
- Elvin Aydogdu sebagai Derya
- Aslihan Kapansahin sebagai Seyda
Sinopsis Cansu dan Hazal
Serial Turki Cansu & Hazal ini menceritakan tentang seorang wanita miskin dari Istanbul yang bernama Gulseren Sonmez (Nurgul Yesilcay). Gulseren adalah Ibu yang sedang hamil tua dan akan segera melahirkan. Namun nasib malang menghampirinya, ia tertabrak mobil dan segera dilarikan ke rumah sakit sekaligus ia harus melahirkan anaknya.
Pada saat yang bersamaan, Dilara Gurpinar (Ebru Ozkan) perempuan kaya juga melahirkan di rumah sakir yang sama. Insiden Klasik pun terjadi, entah mengapa bayi mereka berdua tertukar di rumah sakit itu. 15 Tahun pun berlalu Hazal Gulpinar (Alina Boz) hidup sederhana bersama Gulseren, sedangkan Cansu Gurpinar (Leyla Tanlar) hidup banyak harta bersama Dilara Gurpinar.
Sampai suatu hari ada insiden tak terelakkan, Cansu mengalami kecelakaan besar dan membuatnya kehilangan banyak darah. Cansu membutuhkan banyak sekali darah untuk tetap bisa hidup, tentu saja Ibunya Dilara Gurpinar mengajukan diri untuk mendonorkan darah. Namun disinilah semuanya terungkap, Dilara diberi tahu jika Gol. Darah Cansu dan Dilara berbeda. Kemudian, Dilara sadar jika Cansu ternyata bukan anak kandungnya.
Drama turki lainnya yang lagi ngehits :
Nah itu dia sekilas ulasan biodata dan sinopsis dari drama turki cansu dan hazal. Jangan lupa saskikan kisah menraiknya hanya di ANTV.
0 komentar:
Posting Komentar